Beasiswa merupakan salah satu pintu gerbang untuk mewujudkan impian tanpa beban finansial yang berat. Bagi kalian mahasiswa/mahasiswi Universitas Negeri Malang semester 2 sampai 6, jangan lewatkan kesempatan ini! Pendaftaran Beasiswa IKA UM telah dibuka kembali! Beasiswa ini diperuntukkan bagi mahasiswa/mahasiswi jenjang S1, D4, D3 dan aktif mengikuti kegiatan IKA UM. Periode pendaftaran mulai 1 April-31 Juli 2023.
Persyaratan Umum
- Calon/penerima beasiswa adalah mahasiswa aktif jenjang pendidikan Diploma dan Sarjana di Universitas Negeri Malang.
- Mahasiswa semester 2-6 untuk jenjang S1/D4.
- Mahasiswa semester 2-4 untuk jenjang D3.
- Memiliki IPK minimal 3,00.
- Aktif mengikuti kegiatan Ikatan Alumni UM (IKA UM) yang dibuktikan dengan sertifikat dari IKA UM.
- Aktif mengikuti organisasi intra kampus yang dibuktikan dengan kartu anggota (aktif) atau surat keterangan keanggotaan aktif
- Memiliki prestasi akademik dan non akademik yang dibuktikan dengan sertifikat/piagam penghargaan.
- Tidak berstatus sebagai calon/penerima beasiswa dari instansi lain.
Dokumen Pendukung
- Scan KTP pendaftar beasiswa
- Scan Kartu Keluarga (KK)
- Scan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
- Scan Kartu Hasil Studi (KHS) semester terakhir
- Slip gaji/Surat Keterangan Penghasilan Orang Tua/Wali 3 bulan terakhir
- Surat Keterangan tidak sedang memperoleh beasiswa dari pihak lain
- Sertifikat/Bukti Keikutsertaan pada Webinar/Kegiatan IKA UM
Ketentuan
- Mengisi formulir pendaftaran Beasiswa IKA UM
- Seluruh dokumen yang dikirimkan berformat .pdf kecuali pasfoto berformat .jpg
- Format nama file sesuaikan dengan jenis dokumen yang diunggah. Contoh: KTP-ADY SETIAWAN
Narahubung
Link pendaftaran : ika.um.ac.id/BeasiswaIKAUM2023
WhatsApp IKA UM : 081359290009
Terima kasih atas waktu yang anda luangkan untuk membaca artikel ini. Nantikan informasi selanjutnya dari Mahaciwa.com, kami akan terus berusaha menyajikan artikel-artikel informatif yang bermanfaat bagi anda. Jangan lupa share informasi ini ke saudara dan teman-teman kalian, semoga bermanfaat!